Online Marketing Property pic. by renjith krishnan |
Zaman sudah berubah dari lembaran surat ke surat elektronik, dari tatap muka ke update status. Semua serba instan dan mudah dengan teknologi internet. Kemajuan teknologi yang begitu pesat harus diimbangi dengan pemikiran yang kreatif dan dinamis, jangan sampai kalah cepat. Kemajuan teknologi informasi memberikan kemudahan pada tiap individu untuk maju dan meraih kesuksesan. Dalam bidang pemasaran, teknologi informasi yang super sangat cepat ini menjadi alat yang sangat berguna untuk memasarkan sebuah produk. Biaya pemasaran lewat internet terbilang sangat murah dan efektif. Pekerjaan seorang marketing yang dulunya dirasa sangat berat sekarang bisa menjadi sangat mudah dan menjanjikan dengan adanya internet.
Seorang marketing atau makelar properti akan sangat terbantu dengan adanya teknologi informasi. Biasanya dia keluyuran sana sini untuk mencari informasi dan menawarkan sebuah aset properti yang mau dijual. Sekarang zaman sudah serba klik, untuk menjual sebuah rumah cukup dengan beberapa foto dan koneksi internet, barang dagangan sudah dapat dilihat ribuan calon pembeli di seluruh dunia, tanpa harus pasang iklan fisik di koran atau pasang baliho dijalan-jalan yang tentunya membutuhkan biaya yang mahal dan waktu yang sangat terbatas.
Sekarang sudah banyak situs web online properti yang menawarkan berbagai macam aset properti. Lihat saja beberapa portal jual beli seperti tokobagus, berniaga, rumahjogja.com dan masih banyak lagi, mereka menawarkan pasang iklan gratis dengan jangka waktu yang lumayan lama. Yang dulunya bukan seorang makelar rumah sekarang bisa menjadi seorang makelar bahkan lebih sukses dari yang sudah berpengalaman. Kunci utamanya adalah keahlian dalam bidang pemasaran internet dan jeli melihat peluang-peluang yang ada.
Banyak makelar atau marketing properti yang sudah sukses dengan hanya mengandalkan modal dengkul saja. Komisi penjualan properti yang lumayan besar bisa menjadi pegangan. Tentunya semua keberhasilan itu harus disertai dengan kerja keras. Menjadi makelar properti online tentunya harus menguasai beberapa teknik dasar pemasaran lewat internet. Iklan harus langsung menuju buyer yang potensial. Semua itu harus dipelajari dengan pelan-pelan dan jangan malu bertanya. Setelah semua perjuangan dilakukan saatnya anda memetik hasil.
No comments:
Post a Comment